Lisensi FCA Dilepas? Ada Apa Dengan Broker Trive, Habis Untung Besar Malah Gulung Tikar?
Lisensi FCA adalah izin yang diberikan oleh FCA selaku regulator Inggris kepada perusahaan keuangan, termasuk broker forex, untuk beroperasi dan menawarkan layanan mereka kepada publik di bawah yurisdiksi mereka. Berita mengejutkan datang dari broker Trive yang memiliki cabang di Indonesia yakni Trive Invest, pasalnya mereka mengajukan pembatalan lisensi walaupun diketahui sebelumnya berhasil meraup keuntungan.



















